Translate

Sunday, January 25, 2015

Tragedi 21 part 3

Pagi itu, nggak sama kayak hari lainnya. Entah kenapa, bed banyak yang kosong. Padahal, biasanya hari libur gini, unit masih disemutin sama anak-anak yang masih banyak liur belepotan di pipi... 


Maka gue langsung lihat jam yang tergantung di dinding unit. Jam 7. Dengan muka gue yang masih separo nyawanya, lalu gue buka HP gue Dan liat di bbm. Mungkin, kalian sama kayak gue. Orang yang punya pacar, buka bbm sering dapet salam Dari cewek, biasanya dari pacarnya. Orang jomblo juga sama, dapet salam Dari cewek, yang jelas-jelas dari nyokap nya :D 

Gue langsung melakukan aksi yang pasti dilakukan oleh orang yang :
1.PIN-nya gak laku
2.Jomblo
3.Gebetannya nggak nganggep dia
4.suka save foto baru, temen yang cakep

Apakah Itu? Jelas. nge-stalk feed atau pembaharuan terbaru.... Tadaaa

Gak lama setelah gue mulai aksi ritual Itu, gue nemuin PM yang isinya VL Cup. Beberapa saat kemudian banya PM Lain yang sama bermunculan. Oiyaa, hari INI ada turnamen yang diikuti oleh anak SMP,di bidang olahraga, yakni VL Cup. Tiba-tiba ada Sie kamtib VL Cup muncul untuk sweeping. Ya udah, terpaksa keluar...

Matahari sudah naik, angin sepoi-sepoi, rumput hijau.
Gue kira gue akan jadi 'tunawisma' di pinggir lapangan basket yang sudah penuh orang. Ternyata nggak, gue nemuin tempat yang serupa dengan unit asrama... Lab. Fisika yang disulap jadi 'UKS'. Didalam sudah banyak orang senasib sepenanggungan ,yakni korban sweeping. Kebanyakan terkulai lemas take berdaya di bed yang disiapkan, karena belum makan, ataupun baru bangun pas di sweeping .gue melihat ada laptop di meja. Salah satu kakak kelasku Tanya.
'Mau nonton Apa nih?'
Waktu Itu film yang Bari keluar Dan diyakini bagus adalah...
'Divergent!' 
Suara temen -temenku membahana Dari belakang.

Selama beberapa saat gue nonton film yang pemeran ceweknya cantik Itu. Sampai akhirnya aku bosen Dan keluar, mendapati temenku yang, sebut saja Cilla.

'Mik, aku udah putus sama LDR Ku.'
'Loh, kenapa? Bukannya kalian udah lama ya?'

Lalu cilla menceritakan semuanya. Ada sepenggal kalimat yang kuingat.

'Yang penting kalian bahagia deh,' kata Ku.
'Yah, memang nggak ada yang abadi di masa kita.'
'....'

Gue terdiam sejenak mencerna kata yang di ucapkan. Dan ternyata Itu juga berlaku buat gue. Mungkin lebih sesuai kalau nggak banyak yang abadi, tapi sudalah.
Sepulang dari VL Cup, gue langsung me rebah kan diri di bed gue. Buka bbm,  Dan melakukan 'aksi'. PM nya semua kok jadi berubah. Ada yang nulis 'populasi jomblo nenurun, populasi yang sakit hati berbanding terbalik.' Aneh-aneh aja...

Lalu gue bbm-an Rina. Pertama lancar. Dia balesnya cepet. Tapi, ada jeda di mana dia gak bales selama 20 menit. Lalu kami bbm an seperti biasa. Tak lama kemudian, aku diberitahu oleh si Cilla kalau Rina sudah jadian sama seorang alumni.

Degg.....

Jantung gue serasa mau Berhenti. Gue sadar bahwa saat 20 menit Tanpa jawaban adalah saat dia memberi jawaban pada si Alumni. Dunia serasa berputar, nggak jelas ke arah mana, sama kayak hatiku yang terhempas pelan  di udara. Usaha pedekate Ku selama 1 tahun dikalahkan oleh yang pedekate 1 hari....

Yasudah, kurelakan saja dia yang selama INI menghiasi Defy. Ada yang bilang Kalau cinta sama asap Itu mirip.
"Kita bisa menentukan Dari mana asap Itu datang, tapi nggak bisa nentukan kemana perginya."
Kalau cinta,
"Kita nggak bisa nentukan Darimana cinta datang, tapi bisa menentukan kapan cinta Itu pergi."

Mungkin, ini akhir semuanya, ttapi,nggak.
Sebenarnya. Semua baru mulai. Masih ada cerita, kisah yang yang lain, yang pasti di hati yang lain.hope you two be a happy couple, Forrever



















No comments:

Post a Comment

Powered By Blogger